Jadwal Timnas U19 Penyisihan Piala AFC Oktober 2013


JAKARTA – Pertandingan penyisihan Grup G Piala AFC U-19 akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno(GBK), Jakarta, pada 8-12 Oktober. Semula, laga direncanakan digelar di Delta Sidoarjo, Jawa Timur.

Kepastian venue dan jadwal pertandingan Piala AFC U-19, 8-12 Oktober, yang dipindahkan dari Delta ke GBK disampaikan oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Grup G sendiri terdiri atas empat tim yakni tuan rumah Indonesia, Korea Selatan, Laos dan Filipina.

Jadwal pertandingan Piala AFC U-19:

8 Oktober

Korsel vs Filipina
INDONESIA vs Laos

10 Oktober

Laos vs Korsel
Filipina vs INDONESIA

12 Oktober

Laos vs Filipina
Korsel vs INDONESIA.

Sementara itu, timnas Garuda Muda di bawah asuhan pelatih Indra Sjafri mulai berlatih menyusul jadwal Piala AFC U-19 yang makin dekat.

Melalui akun Twitter-ya, @indra_sjafri, pelatih Indra Sjafri berkicau bahwa hari ini, 2 Oktober, mulai berlatih di Gelora Bung Karno. Dalam jadwal Piala AFC alias Piala Asia 2013, timnas Garuda Muda akan mulai bertanding pada 8 Oktober.

Berikut ini kicauan dari @indra_sjafri:

·        Bismillah Besok Pagi TC persiapan TIMNAS U-19 untuk Piala AFC dimulai
·        Terima kasih untuk kedisiplinan  pemain yang sudah hadir lengkap. sesuai jadwal latihan untuk AFC  "SEMANGAT GARUDA JAYA"
·        Timnas U-19 Sore ini Latihan dilapangan Jenggolo Sidoarjo
·        Tgl 2 Oktober TIMNAS U-19 Akan Pindah TC ke JAKARTA dan sebelumnya Akan mengurangi pemain dari 31 pemain menjadi 28 Pemain
·        Pagi ini TIMNAS U-19 melakukan Tes Fisik terhadap semua pemain pic.twitter.com/aN7L6ZBRzC
·        Sore ini Internal Game TIMNAS U-19 di Pasuruan kick off jam 15.30
·        Tanggal 2 Oktober Besok Pagi dengan GA 309  Jam 8.50 TIMNAS U-19 ke Jakarta Untuk TC persiapan Qualifikasi AFC
·        Timnas U-19 Take Off  GA 309 SURABAYA - JAKARTA
·        Timnas U-19 Nanti Malam jam 19.30 latihan di GBK.

Menurut rencana, semua tayangan Piala AFC U-19 Grup C akan ditayangkan oleh RCTI / MNC TV. (Kabar24.com)

*JADWAL PIALA AFC U-19 *8–12 Oktober *Delta Pindah ke GBK
*Nonton di Mana

Jadwal Timnas U19 Penyisihan Piala AFC Oktober 2013.